Seminar Bulanan Jurusan

seminar bulanan2Hari ini tanggal 23 Mei 2015, berlangsung seminar bulanan jurusan Fisika Fmipa Universitas Riau.

Seminar ini merupakan agenda perdana sejak kepemimpinan Jurusan yang baru. Ketua Jurusan terpilih Dr. Juandi, M.Si, menyampaikan rasa syukur yang mendalam atas terlaksananya program ini, dan ini menjadi program rutin bulanan. Target yang dicapai adalah mahasiswa fisika terutama yang semester akhir (yang akan atau sedang menjalani penelitian untuk skripsi) bisa memilih topik yang sesuai dengan bakatnya.

Pada seminar bulanan kali ini menampilkan dua orang pembicara yaitu : 1. Prof. Dr. Erwin, M.Sc dan 2. Dr. Saktioto, M.Phil.

Prof Erwin membawakan seminar dengan topik pasir magnetik yang banyak bertebaran di muka bumi ini, terutama di daerah Riau, Pasir tersebut bisa di modifikasi menjadi bahan thin film berbasis magnetik yang manfaatnya untuk masa depan sangat besar terutama pada penyimpanan data. Sedangkan Dr. Saktioto menyampaikan topik tentang Metamaterial. Awalnya peserta merasa janggal dengan istilah metamaterial, karena secara ril sepertinya tidak memungkinkan ada didunia nyata. Namun setelah mendapat penjelasan dari Dr. Saktioto rupanya sangat menarik sekali untuk di kaji.

Seminar berikutnya akan diadakan pada tanggal 6 Juni 2015 di Audi Fisika dengan menghadirkan pembicara dari luar yaitu KL. Mun, M.Sc.

Semoga kegiatan akademis ini bisa menambah wawasan para peserta terutama para mahasiswa.

seminar bulanan 3
Pembagian sertifikat
seminar bulanan1
Sambutan

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

-Zul